Senin, 26 Februari 2018

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola
Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola
(sumber: www.google.com)
Dalam setiap pertandingan atau permainan sepak bola, bola keluar dari lapangan permainan adalah sesuatu yang wajar dan biasa terjadi. Hal tersebut sudah menjadi bagian dari permainan yang sedang berlangsung. Bola dapat meninggalkan lapangan permainan dari sisi manapun, belakang gawang (garis gawang) maupun garis samping lapangan.

Lemparan ke dalam adalah sebuah upaya atau bagian dari permainan sepak bola yang ditujukan untuk mengembalikan bola ke dalam lapangan permainan. Lemparan ke dalam dilakukan setiap kali bola meninggalkan lapangan permainan melalui sisi samping atau garis samping lapangan permainan. Itulah salah satu panduan atau aturan dasar mengenai lemparan ke dalam pada olahraga sepak bola. Artikel kali ini akan membahas Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam di Sepak Bola.

Mengapa artikel ini dibuat ? Sebab, ternyata tidak semua orang yang bermain sepak bola atau peminat sepak bola paham benar mengenai aturan lemparan ke dalam pada olahraga sepak bola. Buktinya, Serge Aurier sang bek Tottenham Hotspur sampai tiga kali melakukan kesalahan saat melakukan lemparan ke dalam pada laga melawan Crystal Palace beberapa hari yang lalu. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #1
Lemparan ke dalam dilakukan apabila bola meninggalkan lapangan permainan melalui sisi garis samping lapangan. Lemparan ke dalam akan dilakukan oleh pemain lawan dari tim yang terakhir menyentuh bola.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #2
Setiap pemain yang hendak melakukan lemparan ke dalam diharuskan untuk menghadap ke arah lapangan permainan. Pemain tidak diperbolehkan melempar bola dengan posisi membelakangi lapangan walaupun tidak tertutup kemungkinan dian akan tetap dapat melakukannya dengan baik.

Kedua kaki pemain yang hendak melakukan lemparan ke dalam juga diharuskan berada di atas garis samping lapangan atau di luar lapangan serta wajib menyentuh tanah. Dalam melempar bola kembali ke lapangan permainan, kedua tangan pelempar harus berada di atas kepala serta ayunan tangan saat melempar harus dimulai dari posisi di belakang kepala.


Posisi pemain saat melempar bola harus berada tepat di posisi dimana bola keluar meinggalkan lapangan permainan.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #3
Setiap pemain lawan harus berada pada jarak minimal 2 meter dari posisi pelempar bola saat lemparan ke dalam dilakukan.

Serge Aurier Saat Melakukan Lemparan Ke Dalam Pada Laga Melawan Crystal Palace
Serge Aurier Saat Melakukan
Lemparan Ke Dalam Pada Laga Melawan
Crystal Palace
(sumber: https://www.thesun.co.uk)


Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #4
Permainan akan dianggap telah berjalan kembali apabila bola yang dilempar telah menyentuh tanah di bagian dalam lapangan permainan.

Lemparan ke dalam harus diulang oleh tim pelempar apabila bola telah menyentuh tanah sebelum memasuki lapangan permainan.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #5
Setiap bola lemparan ke dalam yang langsung mengarah dan akhirnya masuk ke gawang tidak akan disahkan sebagai sebuah goal apabila bola tersebut belum pernah menyentuh pemain lain di dalam lapangan permainan.

Apabila ternyata bola sampai masuk ke gawang sebelum menyentuh pemain lain di lapangan, maka ada dua kondisi yang mungkin terjadi.

Apabila bola masuk ke gawang sendiri sebelum sempat menyentuh pemain lain di lapangan, maka akan dilakukan sepak pojok atau tendangan sudut. Apabila bola masuk ke gawang lawan, maka akan dilakukan tendangan gawang.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #6
Setiap pemain yang melakukan lemparan ke dalam dilarang keras menyentuh bola sebelum bola lemparan ke dalam yang dilakukannya menyentuh pemain lain.

Tendangan bebas tidak langsung akan diberikan ke tim lawan apabila pelempar menyentuh bola sebelum ada pemain yang menyentuhnya. Sementara itu, apabila pelempar menyentuh bola dengan tangannya setelah bola dilemparkan ke dalam lapangan hukumannya adalah handsball.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #7
Pemain diperbolehkan untuk melemparkan bola mengenai pemain lawan dengan tujuan untuk dipantulkan supaya dapat segera menyentuh kembali bola dan memainkannya selama lemparan dilakukan dengan cara yang wajar tanpa niatan untuk menyerang pemain lawan.

Serba-Serbi Seputar Lemparan Ke Dalam Di Sepak Bola #8
Pemain lawan yang dianggap menghalangi pelempar dalam melempar bola atau berdiri pada jarak kurang dari 2 meter dari pelempar dapat dikenai hukuman berupa kartu kuning atas dasar tindakan yang dianggap kurang sportif.

Pada lemparan ke dalam juga tidak dikenal adanya offside.

Itulah serba-serbi seputar lemparan ke dalam di sepak bola yang dihimpun dari berbagai sumber. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya para penikmat sepak bola atau yang menggemari olahraga sepak bola.

2 komentar:

  1. Apabila bola masuk ke gawang sendiri sebelum sempat menyentuh pemain lain di lapangan, maka akan dilakukan sepak pojok atau tendangan sudut.

    https://tafsirjitu.org/tafsir-mimpi/

    BalasHapus
  2. https://hasilbola.vip/prediksi-sepakbola/baca/4818/everton-vs-aston-villa-17-juli-2020

    Dalam pertemuan kedua tim di Liga Inggris kali ini akan di Jadwal Bola Malam Ini, Pasti akan terlihat seru dalam pertandingan ini oleh karena itu tim kami membuat Prediksi Liga Inggris.

    Pastinya Akurat Dalam prediksi ini, yuk kunjungi situs nya langsung hasilbola.vip

    BalasHapus